Pages - Menu - about me

Jumat, 15 Januari 2016

KOMPAS MODERN

sumber : google
GPS adalah salah satu kecanggihan teknologi yang kini sudah banyak digunakan oleh banyak orang, alat ini berhubungan langsung dengan satelit dan berfungsi dalam menunjukkan arah, lokasi dan informasi tujuan kita di manapun dan kapanpun. Dulu orang sering menggunakan Kompas sebagai petunjuk jalan, namun kini posisi-nya kian tergeser dengan adanya GPS (bagi beberapa orang masih ada yang menggunakan kompas).



Dan hal ini pula yang saya alami, biasanya jika saya ingin pergi ke suatu tempat yang saya tidak tahu alih-alih menggunakan  GPS, saya saja tidak pernah menggunakan kompas. Saya lebih sering menanyakannya kepada orang lain, seperti contoh waktu saya ingin pergi ke KCC yang berlokasi di kawasan SCBD Blok-M saya bertanya kepada papah saya dimana letak pasti lokasi tersebut. Sesampainya di kawasan SCBD saya juga lebih memilih bertanya kepada orang di jalan ketimbang melihat GPS/Gmaps.


Namun itu dulu, semenjak saya berkuliah kini GPS sangat terasa manfaatnya. Jika dulu saya lebih sering mengabaikan aplikasi yang sudah terinstall cuma-cuma di smartphone saya tapi sekarang GPS benar-benar membantu dalam hal navigasi. Bagaimana tidak, saya sekarang berkuliah dikota orang yang artinya saya tidak bisa bertanya seenaknya kepada oranglain apalagi keluarga saya, kalau mereka tahu lahhhh kalau tidak???? sekarang setiap saya ingin pergi ke suatu tempat pastilah GPS yang membantu (jika itu kawasan JABODETABEK dan sekitarnya pasti saya jarang menggunakan GPS karena itu zona aman saya hahahahaha ).

Seperti ketika saya ingin pergi ke PMI untuk Donor Darah atau saya ingin mengerjakan tugas kelompok dirumah teman yang lokasinya sangat jauh dari kampus pastilah saya harus menggunakan aplikasi ini untuk mempermudah, biasanya saya yang akan menunjukkan jalannya dan teman saya yang mengemudi hehehe. Saya tidak bisa membayangkan jika dizaman sekarang ini GPS atau aplikasi penunjuk jalan lainnya belum ada, pasti orang-orang akan kesulitan dalam mengakses sebuah lokasi. Apalagi salah satu fungsinya bisa melihat traffic sehingga kita bisa mengetahui letak kemacetan suatu lokasi supaya bisa menghindarinya, coba kalau tidak ada?? Wahhh bisa terkena macet habis-habisan kita hehe. Pokoknya GPS benar-benar membantu sekali walaupun terkadang tidak 100% akurat sih, tapi sisanya kita bisa menanyakan kepada orang-orang sekalian berkomunikasi dengan lingkungan sekitar kita hehe.


Bagaimana dengan kalian... apa kalian pengguna setia GPS juga??





_Nurulfajriyah_

Ps. Akhirnya kembali post tulisan lagi deh setelah sekian bulan terkena ‘writer's block’ (lebayyy) dan efek kesibukan di perkuliahan juga wkwk. Kebetulan kondisi sekarang lagi kurang fit jadinya daripada bosen dan kerjaannya cuma diam akhirnya mulai menulis post di blog kembali (kebetulan lagi ada bahan cerita juga) wkwkwk… see you :)


Tidak ada komentar: